Apa Saja Sih Kelebihan Dan Kekurangan Genset Yanmar

 

Genset merupakan alat yang cukup penting peranannya dalam kehidupan sehari hari. Genset juga membantu anda dalam menjalankan aktifitas dan kegiatan sehari-hari yang berhubungan dengan kelistrikan. Berdasarkan bentuknya, genset sampai saat ini haya memiliki dua tipe yaitu genset open dan juga genset silent. Kedua tipe ini sama-sama bermanfaat untuk aktifitas seahari-hari. Hanya saja kedua genset tersebut pasti memiliki kekurangan dan kelebihan. Kita hanya perlu menyesuaikan dengan berapa banyak daya listrik yang kita butuhkan untuk kegiatan kita sehari-hari. Salah satu genset yang memiliki kualitas unggul adalah genset Yanmar terbaik. Genset Yanmar sendiri masuk kedalam jejeran merk genset yang memang sudah teruji kualitasnya. Genset yang satu ini sudah banyak dijual dimana-mana sehingga sangat mudah untuk menemukan merk genset yang satu ini. Berikut adalah kelebihan dan kekurangan yang ada pada genset yang satu ini.

Genset Yanmar sendiri adalah salah satu jenis genset yang dibuat dan di produksi di negeri samurai, Jepang. Genset yang satu ini memiliki beberapa kelebihan dan juga kekurangan. Kelebihan yang pertama adalah mesin dari genset yang satu ini sangat awet dan ramah lingkungan. Mesin dari genset yang satu ini memang di desain untuk menghadapi berbagai macam kondisi. Hal tersebut membuat genset menjadi lebih kuat dan lebih tahan lama dibandingkan genset dengan merk lain. Kemudian genset yang satu ini juga memiliki suku cadang yang mudah ditemukan dimana-mana. Selain itu, suku cadang tersebut juga dijual denga harga yang cukup terjangkau. Sehingga tidak heran kalau genset yang satu ini banyak diminati oleh masyarakat karena harganya yang ekonomis.

Namun genset Yanmar juga memiliki beberapa kekurangan seperti hanya memiliki tipe yang sedikit dan juga desain yang terkesan itu itu saja. Faktanya memang genset yang satu ini memiliki model dan desain yang cukup monoton. Meski begitu hal yang satu ini nyatanya tidak begitu berpengaruh bagi masyarakat. Karena memang masyarakat lebih mementingkan fungsi genset dan juga harganya yang ekonomis. Meski memiliki mesin dengan teknologi tetrbarukan namun genset yang satu ini memiliki kekurangan yakni rentan pada kondisi ruangan tertentu. Ruangan yang lembab akan membuat genset yang satu ini mengalami sedikit masalah. Oleh karena itu anda bisa mengakalinya dengan menyimpan genset di tempat yang kering. Semoga artikel kali ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi anda.

Tagged : /

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *