Genset Portable, Cadangan Listrik Yang Murah Dan Mudah Dibawa

Salah satu yang menjadi penanda peradaban modern adalah salah satunya digunakannya listrik untuk setiap bidang kehidupan masyarakat. Fenomena ini terjadi diawal abad ke-20, atau yang sering disebut denga revolusi industri 2.0, yaitu digantikannya mesin uap oleh tenaga listrik. Kebutuhan akan listrik terus meningkat setiap tahunnya, sejalan dengan perkembangan peradaban manusia itu sendiri. Kemajuan teknologi juga menjadi alasan mengapa listrik menjadi salah satu kebutuhan vital bagi masyarakat untuk saat ini. Di Indonesia sendiri, kebutuhan akan listrik dipenuhi oleh perusahaan plat merah milik pemerintah, yaitu PLN. Namun sering kali peristiwa pemadaman listrik atau terputusnya alisan listrik ke setiap rumah di Indonesia masih sering terjadi. Masyarakat kemudian harus mencari alternatif tenaga listrik cadangan, salah satunya yaitu dengan menggunakan genset portable terbaik.

Genset jenis ini sering pula disebut dengan genset mini. Hal itu karena bentuk dan ukurannya yang kecil jika dibandingkan dengan genset konvensional lainnya. Ukurannya yang kecil membuat genset mini sering digunakan untuk kebutuhan rumah tangga maupun acara yang hanya memerlukan tenaga listrik kecil hingga sedang. Produk genset mini kebanyakan menggunakan teknologi generator inverter. Dengan menggunakan teknologi generator inverter, maka kerja genset akan lebih bertenaga atau powerful, praktis, serta rendah emisi. Untuk mengetahui apa saja kelebihan atau keunggulan dari genset portable ini, berikut adalah penjelasannya:

  1. Memiliki ukuran yang kecil

Salah satu yang mencolok atau membedakan dari genset mini dengan genset konvensional pada umumnya yaitu ukuran yang jauh lebih kecil. Desain yang ringan membuat genset ini lebih praktis dan mudah untuk digunakan, baik untuk keperluan di dalam ruangan maupun di luar ruangan. Alasan mengapa salah satu sumber cadangan listrik ini lebih ringan dalam hal berat dan lebih kecil dalam hal ukuran, yaitu karena penempatan komponen altemator yang dibuat menyatu dengan unit generator.

  1. Bahan bakar lebih hemat

Teknologi eco-throttle yang terdapat pada genset ini membuat bahan bakar lebih hemat hinggga 20 %. Besar penghematan tersebut berlaku bagi penggunaan listrik dengan kapasitas ringan sampai dengan sedang. Teknologi eco-throttle sendiri merupakan teknologi yang menerapkan sistem kerja yang menyesuaikan bahan bakar berdasarkan level kerja mesin. Hal tersebut termasuk tegangan listrik yang digunakan pada saat beban awal. Sehingga membuat lebih efisien dengan waktu penggunaan yang lebih lama.

  1. Kualitas listrik yang lebih baik

Kelebihan dari genset mini lainnya adalah kemampuannya untuk meminimalisir distorsi daya listrik hingga menjadi kurang dari 2,5%. Microchip yang terdapat dalam genset ini juga mampu menjadi pengontrol inverter listrik. Karena sebab itulah mengapa sumber cadangan listrik yang satu ini memiliki kualitas yang lebih baik dari pada sumber cadangan listrik yang lain. Tidak hanya itu, dari segi keamanan juga didesain agar lebih baik. Keamanan yang lebih baik ini disebabkan karena lonjakan daya listrik yang lebih kecil, yang membuat penggunaannya lebih aman.

  1. Mudah dibawa dan murah

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa genset portable memiliki karakteristik tampilan yang kecil dan ringan. Bentuknya yang mini itulah yang membuat genset ini mudah dibawa kemana-mana. Sehingga kebutuhan listrik khususnya di luar rungan yang jauh dari sumber listrik PLN akan mudah untuk diatasi. Harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan genset jenis lain, juga menjadi alasan mengapa genset ini semakin menjadi primadona.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *